Ming. Sep 8th, 2024

Datangi Sekretariat PDI-P Malra Tanpa Ditemani Tim, MTH Yakin Rekomendasi Bakal Dikantongi

Langgur, Lintas-Timur.com – Muhamad Thaher Hanubun (MTH) mantan orang nomor satu Malra periode 2018-2023 lalu kembali memastikan diri sebagai peserta Bakal Calon (Balon) Bupati Malra periode 2024-2029 pada 27 November mendatang.

Hal ini di buktikan dengan kehadiran Thaher, sapaan akrabnya pada saat mengambil formulir pendaftaran di Sekretariat cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan DPC (PDI-P) Kabupaten Malra.

Kedatangan Thaher di Sekretariat DPC PDI-Perjuangan seorang diri, tanpa di temani Tim dengan menggunakan mobil pribadinya yakni Nissan Terano berwarna hitam dop sekitar pukul 10.47 WIT, waktu setempat.

Setibanya di sekretariat DPC PDI-P, langsung mengisi buku tamu yang telah di sediakan tim penjaringan, sekaligus menyatakan optimisnya untuk mengantongi rekomendasi partai berlambang Banteng moncong putih ini.

Saat di temui usai pengambilan formulir pendaftaran, kata Thaher dirinya mengikuti kontestasi Pilkada kali ini merupakan yang ke 5 kalinya, sehingga dalam proses kedepanya dirinya optimis akan mengantongi rekomendasi partainya orang kecil.

Optimis ini di yakini, karena selaku incumbent memiliki kesamaan persepsi dengan partai berlambang kepala Banteng ini, karena selama menjabat Bupati Malra, dirinya bekerja dari bawah ke atas, tutur Thaher.

Dengan di landasi pemahaman sama inilah, jika Tuhan berkenaan dan rakyat setuju untuk kembali memimpin Negeri ini pada 5 tahun mendatang, maka perlu adanya komunikasi intens guna mensejahterakan masyarakat kedepanya, cetus Thaher.

Kata Thaher, sebelum dirinya mengambil formulir pendaftaran, dirinya lebih dulu melakukan komunikasi awal dengan para Kader Partai berlambang Kepala Banteng ini, dengan tidak bermaksud saling menyikut peserta Balon lain.

Partai pasti akan memiliki penilaian tersendiri dari setiap jenjang baik DPC, DPD dan DPP dalam menjatuhkan pilihan rekomendasi, sehingga selaku Incumbent berharap, dapat melihat kinerja nyata saat menjadi Bupati Malra periode 2018-2023, tutup Thaher.(**)

Related Post