Kam. Sep 19th, 2024

Malra Raih Juara Umum Program Bangga Kencana Penurunan Angka Stunting

Malra Raih Juara Umum Program Bangga Kencana Penurunan Angka Stunting

 

Langgur, Lintas-Timur.com – Kembali, satu prestasi membanggakan di raih Kabupaten Maluku Tenggara dalam kepemimpinan Pejabat Bupati Drs. Jasmono M. Si.

Penghargaan yang di berikan sebagai juara umum ini atas dasar penilaian dalam 12 kategori sebagai juara umum termasuk program pembangunan kependudukan dan keluarga berencana (Bangga Kencana) serta penurunan angka Stunting di Provinsi Maluku.

Penghargaan yang di berikan Pemerintah Provinsi Maluku serta Badan Kependudukan dan Keluarga Bencana Nasional ini di serahkan oleh Pejabat Gubernur Maluku Sadali Le yang terima Pejabat Bupati Malra Jasmono.

Penghargaan tersebut di serahkan bertepatan dengan ulang tahun Keluarga Nasional ke – 31 Provinsi Maluku pada Senin 15/7/24, dalam press release Dinas Kominfo Malra yang di terima media lintas-Timur.com.

Dalam kesempatan itu, Jasmono atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Maluku Tenggara menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang di berikan pada bumi berjuluk Lar Vul Nga Bal ini.

Jasmono mengatakan, ini merupakan bentuk apresiasi serta langka kongkrit serta inovasi yang di lakukan Pemerintah Daerah khususnya dalam mengatasi berbagai masalah kependudukan keluarga berencana sekaligus upaya penurunan Stunting di Malra.

Lebih lanjut di katakan, berbagai upaya serta terobosan telah di lakukan di antaranya proyek perubahan (inovasi) jemput, konseling, pasang aman dan bebas Stunting (Jeko Pabesting).

Hal ini di maksudkan guna mengatur jarak kehamilan bagi pasangan usia subur serta memastikan bayi yang lahir dalam kondisi sehat dan bebas Stunting, beber Jasmono.

Untuk di ketahui, semua pelayanan ini di lakukan secara pro-aktif dengan cara menjemput bola yang di laksanakan secara gratis tanpa ada pungutan biaya sepeser pun, cetusnya.

Jasmono menyebutkan dari sekian program, ada juga inovasi dalam bentuk program rumah singgah hanarun yang di bangun pada beberapa titik wilayah Desa/Ohoi yang memiliki prestasi Stunting tinggi.

Hal ini di maksudkan agar guna mencegah masalah Stunting, memperbaiki status kurang gizi dan gizi buruk bagi bayi dan balita termasuk mengurangi resiko kehamilan akibat kurang gizi kronik dan anemia, terangnya.

Jasmono pun menyebutkan, jika Rumah Singgah Hanarun ini juga ditujukan untuk membantu mempersiapkan Ibu Hamil dalam menjalani masa kehamilan termasuk persiapan pada saat melahirkan.

Olehnya itu, dengan adanya penghargaan dapat memotivasi sekaligus spirit Pemda Malra agar terus bekerja dan berkarya bagi kemajuan Daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, harapnya.

Jasmono pada kesempatan itu pun menyampaikan terima kepada OPD serta ASN khususnya keluarga besar BKKBN Malra dan Dinas Kesehatan yang telah bekerja maksimal sehingga Malra meraih prestasi sebagai juara umum, ujarnya.(**)

Related Post