Kam. Sep 19th, 2024

Pj Bupati Malra Akan Mengevaluasi Kinerja OPD Pada Setiap Triwulan

Langgur, Lintas-Timur,com – Pejabat Bupati Maluku Tenggara memimpin langsung rapat evaluasi kinerja setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait pencapaian kinerja yang berlangsung di ruang rapat Bupati Malra 15/5/24.

Rapat ini di maksudkan agar kedepan kinerja berupa dokumen penugasan dari pimpinan instansi yang lebih tinggi kepada pimpinan yang ada di bawahnya untuk melaksanakan setiap program dan kegiatan yang di instruksikan yang masuk dalam indikator penilaian kinerja.

Jasmono mengatakan, dalam penilaiannya terhadap hasil evaluasi terhadap OPD belum mencapai target serta menuju titik sasaran, sehingga masuk dalam triwulan ke dua masih kurang dalam pencapaian.

Saat ini memang ada yang sudah on the track pencapaian yang bagus sebagaimana harapan bersama, namun ada juga yang belum mencapai, masih di bawah harapan, sehingga masih di nilai baik, kurang bahkan belum, tegas Jasmono.

Jasmono menghimbau seluruh OPD, jika terdapat permasalahan hendaknya dapat di selesaikan jika tidak sekaligus haruslah bertahap, jangan semua permasalahan harus di limpahkan pada pembina kepegawaian, karena OPD memiliki kewenangan masing-masing untuk menuntaskan setiap persoalan pada unit kerjanya.

Sejatinya seorang kepala OPD layak menjadi pemimpin karena memiliki kompetensi sosial, serta kultur, memiliki menagerial dalam pemerintahan berdasarkan undang-undang 23 tahun 2014 tentang sebuah Pemerintahan.

Menurut Jasmono, kompetensi managerial itu suatu kemampuan dalam mengatur sesuatu yang di mulai sejak perencanaan hingga evaluasi kembali, sebagai pimpinan Pratama sudah mampu mengatur serta menyelesaikan persoalan pada unit kerjanya.(**)

.

Related Post