Sen. Sep 16th, 2024

Pemkota Tual Raih UHC Aword Dari Pemerintah Pusat, Di Terima Pj Walikota Tual

Jakarta, Lintas-Timur.com – Wakil Presiden Republik Indonesia KH. Ma’aruf Amin menyerahkan penghargaan Universal Health Coverage kepada Pemerintah Kota Tual pada Kamis 8/8/24, yang berlangsung di Krakatau Grand Ballroom Taman Mini Indonesia Indah.

Penyerahan Penghargaan UHC tersebut di terima langsung Pejabat Walikota Tual Raden Affandy Hasanussi, sekaligus memperingati satu dekade JKN-KIS untuk negeri, serta pertanda komitmen Pemerintah dalam memberikan perlindungan kesehatan pada masyarakat.

Penyerahan Award UHC ini di berikan pada Pemerintah Provinsi dan Kabupaten Kota yang telah mencapai cakupan kepesertaan minimal 95 % Jamkesmas dari jumlah total penduduk.

Selain itu UHC dapat mengukur jumlah data integrasi Jamkesda dengan mendaftarkan kepesertaan Pemerintah Daerah bukan Penerima Upah (PBPU) Pemerintah Daerah.

Wapres Ma’aruf Amin mengatakan UHC bagian dari konsep pembangunan kesehatan global yang dapat memastikan setiap individu memiliki akses pelayanan kesehatan yang adil, koperhensif dan bermutu tanpa hambatan finansial.

Penerima penghargaan hari ini menunjukkan dedikasi serta komitmen tinggi dalam mewujudkan UHC dengan cakupan perlindungan kepesetaan program JKN minimal 95% dari total penduduk.

Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin menyerahkan Penghargaan 442 kepada 442 Kepala Daerah se-Indonesia termasuk Kota Tual.

Meneriknya, Kota Tual dari 442 Daerah yang menerima penghargaan, menempati peringkat teratas dengan nilai skor 98% kepesertaan dan menempatkan posisi dalam kategori utama dari 442 Kabupaten Kota dari 33 Provinsi.

Pada kesempatan itu, Wapres Ma’aruf Amin berharap Pemerintah Kota dapat memperluas jangkauan kepesertaan hingga 100% dengan pendekatan efektif dan solutif bagi warga yang belum melaksanakan kewajibannya.(**)

 

Related Post